Jum’at Curhat, Kapolres Magelang Kota Tampung dan Terima Saran Masukan Masyarakat

    Jum’at Curhat, Kapolres Magelang Kota Tampung dan Terima Saran Masukan Masyarakat
    Polresta Magelang, Polda Jateng Menggelar Kegiatan

    KOTA MAGELANG - Polres Magelang Kota, Polda Jateng menggelar kegiatan "Jum’at Curhat" untuk mendengarkan langsung curhat warga mengenai saran, masukan serta aduan masyarakat terkait dengan pelayanan Kepolisian di Kota Magelang, Jawa Tengah, Jum'at (30/12/2022).

    Kegiatan "Jum’at Curhat" dihadiri masyarakat mulai dari driver ojol, Forum Komunikasi Awak Angkutan Magelang (FORKAM), Senkom dan PMI Kota Magelang. Giat ini dipimpin langsung oleh Kapolres Magelang Kota, AKBP Yolanda E. Sebayang didampingi para pejabat utama Polres.

    Kegiatan berlangsung santai dan penuh keakraban serta diisi dialog interaktif dengan masyarakat sambil menerima langsung curhat warga terkait situasi kamtibmas di Kota Magelang.

    AKBP Yolanda Evalyn Sebayang mengatakan "Jum’at Curhat" ini merupakan program Polri secara nasional yang tujuannya untuk mendekatkan Polri dengan masyarakat serta menampung aspirasi dari masyarakat.

    “Dengan ini, kami dapat mengetahui informasi yang berkembang serta dapat menyerap aspirasi, keluhan dan juga masukan kepada kami sebagai bahan evaluasi Polres Magelang Kota, ” tutupnya.

    Sementara salah satu driver ojol, Guntur merasa senang dan sangat mendukung dengan adanya kegiatan seperti ini.

    “Sangat senang dan mendukung dengan kegiatan seperti ini, bisa cari solusi dan ngobrol langsung dengan ibu Kapolres, ” ujarnya.(*)

    kota magelang jateng jum'at curhat polresta magelang
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    Rekayasa Arus Lalin Jelang Malam Tahun Baru,...

    Artikel Berikutnya

    4 Tahunan Mangkrak, Gardu Pandang Gunung...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Kapolri Dapat Gelar Panglima Gagah Pasukan Polis Dari Kerajaan Malaysia
    Respons Cepat Kapolri Laksanakan Arahan Presiden Prabowo
    Hendri Kampai: Kampung Tematik Produktif, Langkah Menuju Kemandirian Ekonomi Nasional
    Hendri Kampai: Ojek Online Milik Negara, Bayar Aplikasi Pakai Pajak Penghasilan!

    Ikuti Kami